Meningkatkan Kesejahteraan Psikologis Ibu Rumah Tangga Melalui Psikoedukasi Manajemen Stress
DOI:
https://doi.org/10.59837/jpmba.v2i5.1069Keywords:
Psikologis, Stress, Ibu Rumah TanggaAbstract
Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang terjadi pada Ibu Rumah Tangga. Studi psikologi tentang stres pada ibu rumah tangga mengeksplorasi dampak tekanan sehari-hari terhadap kesejahteraan mental. Faktor seperti peran ganda, dukungan sosial serta tuntutan pekerjaan rumah. Tak jarang, banyak diantara mereka yang merasakan jenuh dan mengeluhkan tugas rumah yang tidak kunjung usai yang pada akhirnya ibu rumah tangga mengalami stress sampai depresi. Hal tersebut berdampak buruk bagi kesehatan fisik dan mental sang Ibu juga dapat mempengaruhi hubungan Ibu pada suami serta anak-anaknya. Oleh karena itu, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada para Ibu Rumah Tangga mengenai pentingnya mengelola stres pada diri sendiri. Sasaran pada kegiatan ini adalah para Ibu Rumah Tangga di RW.11 Kelurahan Margahayu, Bekasi. Hasil yang didapatkan dari kegiatan ini yaitu terdapat beberapa Ibu Rumah Tangga mengalami stres ringan yang dialami di dalam rumah karena lelah mengurus pekerjaan rumah dan juga masalah yang ada di keluarga. Setelah dilakukan penyuluhan tentang manajemen stress dan sharing pengalaman, para Ibu rumah tangga menjadi lebih paham dalam mengelola emosinya untuk meminimalisir terjadinya stres. Dan setelah dilakukan kegiatan bercocok tanam, para Ibu rumah tangga menjadi lebih senang karena bisa menanam bersama serta membawa pulang tanaman yang mereka sukai.
Downloads
References
Dwijanti, J. E. (1999). Dwijayannti, J. (1999). Perbedaan Motif Antara Ibu Rumah Tangga Yang Bekerja Dan.pdf.
Effendy. (2004). Ilmu Komunikasi: Teori dan Praktek. Remaja.
Kartono, K. (2007). Psikologi wanita: Mengenal wanita sebagai ibu dan nenek. Mandar Maju.
Lazarus, R.S & Folkman, S. (1984). Stress, appraisal, and coping.
Lumban Gaol, N. T. (2016). Teori Stres: Stimulus, Respons, dan Transaksional. Buletin Psikologi, 24(1), 1. https://doi.org/10.22146/bpsi.11224
Rosalina, A. B., & Hapsari, I. I. (2012). Gambaran Oping Stress Pada Ibu Rumah Tangga Yang Tidak Bekerja. JPPP - Jurnal Penelitian Dan Pengukuran Psikologi, 3(1), 18–23. https://doi.org/10.21009/jppp.031.04
Suwijik, S. P., & A’yun, Q. (2022). Pengaruh Kesehatan Mental dalam Upaya Memperbaiki dan Mengoptimalkan Kualitas Hidup Perempuan. Journal of Feminism and Gender Studies, 2(2), 109. https://doi.org/10.19184/jfgs.v2i2.30731
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Sekar Viqi Abdilah, Selly Anisya Anthony, Shafa Ratu Hayati, Sheilin Dwi Agustin, Shilvia Shilvia, Shinta Alifah, Rijal Abdillah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.