Sosialisasi Alat Peraga Satuan Panjang dalam Pembelajaran Matematika di UPT SD Negeri 064026 Medan Tuntungan
DOI:
https://doi.org/10.59837/jpmba.v1i9.133Keywords:
Alat peraga, Satuan panjang, Pembelajaran MatematikaAbstract
Kegiatan ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas sosialisasi alat peraga satuan panjang dalam pembelajaran matematika di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Sekolah Dasar (SD) Negeri 064026 Medan Tuntungan. Alat peraga satuan panjang dipilih sebagai fokus dalam penelitian ini karena pentingnya pemahaman konsep panjang dan satuan pengukuran dalam pembelajaran matematika.Studi ini melibatkan pengumpulan data melalui observasi kelas, wawancara dengan guru matematika, serta survei terhadap siswa dan orang tua. Permasalahan yang terjadi bahwa siswa mengalami kesulitan dalam mengkonversi satuan panjang dalam tangga satuan panjang. Sosialisasi alat peraga satuan panjang dilakukan dengan mengenalkan dan menjelaskan penggunaan alat peraga yang beragam, seperti penggaris, meteran, dan tali pengukur kepada siswa. Guru juga memberikan instruksi terkait pengukuran panjang dan penggunaan satuan dalam konteks kehidupan sehari-hari. Penelitian ini menunjukkan pentingnya sosialisasi alat peraga satuan panjang dalam pembelajaran matematika di UPT SD Negeri 064026. Implikasi dari penelitian ini adalah perlunya pengembangan alat peraga pembelajaran untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep-konsep matematika. Sosialisasi alat peraga satuan panjang dapat menjadi langkah awal dalam meningkatkan kualitas pembelajaran matematika di tingkat dasar.
Downloads
References
Nurmutiatun, N. (2018). Pengembangan Alat Peraga Garis Satuan Panjang Pada Siswa Kelas IV SD Negeri I Kutoarjo. EKUIVALEN-Pendidikan Matematika, 31(1).
Rosidah, A. (2019). Alat Peraga Edukatif Papan Satuan Panjang. Alat Peraga Edukatif Papan Satuan Panjang.
Silaban, P. J., Sitepu, I., Ginting, N., Surbakti, S. A. B., Pangaribuan, D., & Gaol, R. W. L. (2023). Sosialisasi Alat Peraga Satuan Panjang di UPT SD Negeri 064026 Medan Tuntungan. Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa, 1(5), 203-207.
Silaban, P. J. (2017). Meningkatkan Motivasi Dan Kemampuan Pemahaman Matematis Siswa melalui Alat Peraga Montessori Pada Mata Pelajaran Matematika Kelas IV SD ASSisi Medan. ELEMENTARY SCHOOL JOURNAL PGSD FIP UNIMED, 7(4), 502-511.
Wibowo, A., Yanti, Y. E., Cholifah, T. N., Ningrahayu, A. D. S. R., & Aisatuzahroh, L. Q. (2023). Pendampingan Belajar Ipa Dengan Media Alat Peraga Tangga Pintar Satuan Panjang Di SDN Ngadilangkung 1. Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat, 2(2), 129-139.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Patri Janson Silaban, Eri David Saragih, Margaretha Ayu Lumbagaol, Ria Rasani Tumangger, Rahel Yulinita Tarigan, Renci Rolenta Hutapaea

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.












